Ahwan, Ahwan and Qonitah, Fadilah (2020) Uji Kandungan Fenolik dan Flavonoid Total Ekstrak Etanol Daun dan Buah Adas (Foeniculum vulgare mill) dengan Metode Spektrofotometer Visibel (Tampak) serta Skrining Fitokimia. Proseding Rakerda dan Seminar Pertemuan Ilmiah Daerah PD IAI Jateng. ISSN 9786024574321
Text
Proseding PID 1 (1).pdf - Published Version Download (1MB) |
Abstract
Tanaman Adas (Foeniculum vulgare Mill) merupakan tanaman yang tumbuh di dataran tinggi dan mempunyai khasiat dalam pengobatan tradisional. Bagian tanaman yang berkhasiat adalah daun dan buah (biji). Tanaman adas berkhasiat sebagai diuretik, emenagoga (memperlancar darah), stimulan, obat sakit perut, ekspektoran, insomnia, kanker, gastritis, penguat rambut, anti emetik, antihipertensi, antihiperkolsetrol dan laktogoga (pelancar ASI). Kandungan senyawa berupa flavonoid dan fenolik merupakan komponen senyawa utama dalam tanaman adas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kadar fenolik dan flavonoid total dari bagian tanaman daun dan buah adas. Sampel yang digunakan ekstrak etanol daun dan buah adas yang di analisis pendahuluan (skrining fitokimia dan KLT), dilanjutkan dengan analisis kadar fenolik dan flavonoid total dengan metode kolorimetri. Hasil skrining fitokimia untuk ekstrak etanol daun dan buah adas mempunyai komponen mayoritas senyawa metabolit primer. Kadar flavonoid total yang diperoleh sebesar 0,0797 % b/v (daun adas) dan 0,0538 % b/v (buah adas), sedangkan kadar fenolik total sebesar 0,2106 %b/v (daun adas) dan 0,1777 % b/v (buah adas). Hasil tersebut menunjukkan kadar flavonoid dan fenolik yang tinggi pada ekstrak etanol daun adas dibandingkan buah adas. Hasil uji statatistik dengan Independent T Test memperlihatkan terdapat perbedaan yang bermakna antara kedua ekstrak tersebut (p< 0.05).
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tanaman Adas, buah adas, daun adas, flavonoid, fenolik |
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Sains, Teknologi dan Kesehatan > Farmasi |
Depositing User: | Ahwan Abdul |
Date Deposited: | 07 Dec 2020 07:27 |
Last Modified: | 24 May 2023 05:14 |
URI: | http://repository.usahidsolo.ac.id/id/eprint/119 |
Actions (login required)
View Item |