Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Alat Kontrasepsi Menggunakan AHP dan SAW

MAHARENI, Yulia Astri and Ruswanti, Diyah and Charolina, Astri (2020) Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Alat Kontrasepsi Menggunakan AHP dan SAW. Other thesis, Universitas Sahid Surakarta.

[img] Text
COVER.pdf

Download (15kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (289kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (102kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (597kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5kB)

Abstract

Di Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Salatiga Konseling terhadap akseptor masih dilakukan secara manual dengan menggunakan lembar balik dan dengan tatap muka langsung, berakibat akseptor mengalami kesulitan dalam menentukan jadwal untuk bertemu dengan konselor KB, hasil keputusan pemilihan alat kontrasepsi cenderung bersifat subyektif yang menyebabkan akseptor seringkali kurang pas dalam memilih alat kontrasepsi. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan Sistem Pendukung Keputusan guna membantu akseptor menentukan sebuah pilihan alat kontrasepsi yang direkomendasikan sesuai dengan kondisi masing-masing akseptor. Metode pengumpulan data menggunakan metode interview, observasi dan studi pustaka, sedangkan metode pengembangan perangkat lunak menggunakan metode Model Sekuensial Linear. Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Alat Kontrasepsi ini dibangun menggunakan PHP dan MySQL dengan metode Analitycal Hierarchy Process (AHP) dan Simple Additive Weighting (SAW). Pada dasarnya AHP memungkinkan dipecahnya masalah yang komplek dan tidak terstruktur kemudian menyusunnya menjadi suatu bentuk hierarki, sedangkan Konsep dasar metode Simple Additive Weighting adalah mencari penjumlahan terbobot dari rating kinerja pada setiap alternatif (usulan) pada semua atribut (kriteria). Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Alat Kontrasepsi Menggunakan AHP dan SAW pada Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Salatiga ini membantu tenaga Penyuluh Keluarga Berencana dalam melakukan konseling alat kontrasepsi yang tepat bagi akseptor berdasarkan kriteria-kriteria yang telah ditentukan. Hasil dari sistem merupakan perangkingan alat kontrasepsi menurut urutan prioritasnya. Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Alat Kontrasepsi Menggunakan AHP dan SAW telah diuji menggunakan blackbox testing dan menunjukkan 100% berhasil. Sedangkan pengujian dari sisi user menunjukkan bahwa aplikasi yang dirancang bermanfaat bagi petugas KB untuk membantu dalam pengambilan keputusan pemilihan alat kontrasepsi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Sains, Teknologi dan Kesehatan > Informatika
Depositing User: Dwi Ratna Sari
Date Deposited: 16 Dec 2020 08:01
Last Modified: 28 Apr 2021 06:26
URI: https:///id/eprint/179

Actions (login required)

View Item View Item