Perilaku Masyarakat tentang Penggunaan Jamban Sehat di Dukuh Bentangan RT 02 / RW 02, Desa Doplang, Kecamatan Teras, Kabupaten Boyolali

NURHIDAYAT, Aan and Bahri, Ahmad Syamsul and Arumawati, Dhani Setya (2016) Perilaku Masyarakat tentang Penggunaan Jamban Sehat di Dukuh Bentangan RT 02 / RW 02, Desa Doplang, Kecamatan Teras, Kabupaten Boyolali. Other thesis, Universitas Sahid Surakarta.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (136kB)
[img] Text
COVER.pdf

Download (176kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (123kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (208kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (142kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (57kB)

Abstract

Latar belakang. Berdasarkan pengamatan awal 40 warga dari 120 warga yang ada di Dukuh Bentangan RT 002 masih buang air besar secara sembarangan di sungai. Dari fenomena tersebut didapatkan kenyataan di lapangan bahwa ada 12 KK yang tidak mempunyai jamban untuk BAB dirumahnya. Jadi, penelitian ini difokuskan pada penggunaan jamban sehat oleh warga di Dukuh Bentangan RT 02. Adapun analisis dalam penelitian ini meliputi kondisi jamban, perilaku warga terkait penggunaan jamban sehat, serta melihat karakteristik warga tentang PHBS di Dukuh Bentangan RT 02 RW 02, Desa Doplang, Kecamatan Teras, Kabupaten Boyolali Tujuan Penelitian. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendiskripsikan karakteristik warga terhadap PHBS di Dukuh Bentangan RT 002, Desa Doplang, Kecamatan Teras, Kabupaten Boyolali terkait penggunaan jamban sehat; dan (2) mendiskripsikan perilaku warga terkait penggunaan jamban sehat di Dukuh Bentangan RT 02 RW 02, Desa Doplang, Kecamatan Teras, Kabupaten Boyolali. Metode Penelitian. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan purposive random sampling. Data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan teknik analisis dokumen (content analysis). Teknik analisis data yang digunakan adalah study kasus. Hasil Penelitian. Setelah dibangunnya IPAL pada bulan Desember 2015 kesadaran warga akan pentingnya jamban keluarga semakin tinggi. Pada akhirnya mereka mulai membangun jamban keluarga bersamaan dengan pembangunan IPAL. Selain karena biaya yang dikeluarkan lebih murah, pembangunan IPAL menjadikan warga tidak kebingungan membuat septic tank. Pascapembangunan IPAL di Dukuh Bentangan RT 002 perilaku hidup bersih dan sehat warga Bentangan semakin mengarah pada peningkatan. Hal ini ditunjukkan dengan bertambahnya warga Bentangan yang membuat jamban pribadi. Kesimpulan. Karakteristik warga terhadap PHBS di Dukuh Bentangan RT 002 terkait penggunaan jamban sehat adalah semakin tinggi kesadarannya. Hal ini ditandai dengan dibangunnya jamban pribadi pada setiap keluarga. Pascapembangunan IPAL di Dukuh Bentangan RT 002 perilaku hidup bersih dan sehat warga Bentangan semakin mengarah pada peningkatan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Fakultas Sains, Teknologi dan Kesehatan > Keperawatan
Depositing User: Anastasia Sekar Arum
Date Deposited: 29 Mar 2021 01:29
Last Modified: 02 Aug 2022 03:17
URI: https:///id/eprint/586

Actions (login required)

View Item View Item