Pengaruh Tingkat Kebisingan Lingkungan Sekolah Terhadap Proses Belajar Mengajar Siswa di SDN Karangasem II No. 172 Surakarta

LORO, Farida Rosina and Bahri, Ahmad Syamsul and Indriyati, Indriyati (2015) Pengaruh Tingkat Kebisingan Lingkungan Sekolah Terhadap Proses Belajar Mengajar Siswa di SDN Karangasem II No. 172 Surakarta. Other thesis, Universitas Sahid Surakarta.

[img] Text
COVER.pdf

Download (466kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (87kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (106kB)
[img] Text
BAB 2.pdf

Download (259kB)
[img] Text
BAB 3.pdf

Download (227kB)
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (316kB)
[img] Text
BAB 5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (88kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (91kB)

Abstract

Latar Belakang: Lingkungan sekolah yang kurang nyaman akibat kebisingan membuat siswa mengalami gangguan dalam proses belajarnya. Berdasarkan studi pendahuluan diketahui 85% siswa sering mengalami gangguan konsentrasi belajar akibat kebisingan lalu lintas jalan raya yang sangat padat. Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui pengaruh tingkat kebisingan lingkungan sekolah terhadap proses belajar mengajar siswa di SDN Karangasem II No. 172 Surakarta. Metode Penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif korelasional dengan desain penelitian cross sectional comparative. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan teknik simple random sampling sehingga diperoleh jumlah sampel kelas yang berada dekat dengan jalan raya sebanyak 48 siswa dan sampel kelas yang berada jauh dari jalan raya sebanyak 52 siswa. Alat ukur kebisingan dengan sound level meter (SLM) dan proses belajar mengajar siswa dengan menggunakan kuesioner. Teknik analisis data menggunakan analisis korelasi chi square. Hasil Penelitian: Dari hasil analisis diketahui mayoritas siswa berjenis kelamin perempuan, berusia 8 tahun atau kelas II SD pada kelas terpapar kebisingan < NAB dan berusia 12 tahun atau kelas VI SD pada kelas VI SD. Hasil analisa univariat diketahui pada kelas terpapar kebisingan > NAB memiliki rata-rata intensitas kebisingan sebesar 70,37 dB dan pada kelas yang terpapar kebisingan < NAB memiliki rata-rata intensitas kebisingan sebesar 38,97 dB. Hasil analisis bivariat diperoleh p value (0,000) < 0,05. Hal ini dapat diartikan bahwa ada pengaruh tingkat kebisingan lingkungan sekolah terhadap proses belajar mengajar siswa. Simpulan: Terdapat pengaruh tingkat kebisingan lingkungan sekolah terhadap proses belajar mengajar siswa di SDN Karangasem II No. 172 Surakarta.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: tingkat kebisingan lingkungan sekolah, proses belajar mengajar siswa
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Sains, Teknologi dan Kesehatan > Keperawatan
Depositing User: Dwi Ratna Sari
Date Deposited: 25 Nov 2021 03:23
Last Modified: 02 Aug 2022 04:03
URI: http://repository.usahidsolo.ac.id/id/eprint/1776

Actions (login required)

View Item View Item