Pengaruh Sosialisasi Standar Prosedur Operasional Cuci Tangan Terhadap Kepatuhan Perawat dalam Melakukan Hand Hygiene

SUWANTI, Sri and Widiyono, Widiyono and Herawati, Vitri Dyah (2021) Pengaruh Sosialisasi Standar Prosedur Operasional Cuci Tangan Terhadap Kepatuhan Perawat dalam Melakukan Hand Hygiene. Other thesis, Universitas Sahid Surakarta.

[img] Text
Sri Suwanti_cover-abstrak_2018122027 - Wanty Abyasa.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Sri Suwanti_BAB I_2018122027 - Wanty Abyasa.pdf

Download (104kB)
[img] Text
Sri Suwanti_BAB II_2018122027 - Wanty Abyasa.pdf

Download (193kB)
[img] Text
Sri Suwanti_BAB III_2018122027 - Wanty Abyasa.pdf

Download (222kB)
[img] Text
Sri Suwanti_BAB IV_2018122027 - Wanty Abyasa.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (181kB)
[img] Text
Sri Suwanti_BAB V_2018122027 - Wanty Abyasa.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (12kB)

Abstract

Latar belakang : Cuci tangan adalah cara pencegahan dan pengendalian infeksi yang paling mendasar untuk mencapai sistem pelayanan kesehatan yang aman dan efektif. Diperkirakan 70% tenaga kesehatan dan 50 % tim bedah tidak melakukan cuci tangan secara rutin. Beberapa hasil penelitian menunjukkan bahwa cuci tangan efektif dalam menunjang pelayanan yang diberikan di rumah sakit. Pentingnya cuci tangan harus diterapkan dengan kepatuhan yang tinggi maka perlu adanya upaya untuk peningkatan kepatuhan. Salah satu upaya meningkatkan kepatuhan cuci tangan dengan memberikan sosialisasi standar prosedur operasional. Tujuan : Mengetahui pengaruh sosialisasi standar prosedur operasional cuci tangan terhadap kepatuhan perawat dalam melakukan hand hygiene di RS Muhammadiyah Selogiri. Metode : Desain penelitian ini adalah penelitian quasi eksperimen dengan one group pretest and post test design. Populasi dalam penelitian ini adalah semua jumlah perawat bangsal sebanyak 32 orang. Teknik sampling dalam penelitian ini adalah total Sampling. Tempat penelitian dilakukan di bangsal Mina, Arofah dan Multazam RS Muhammadiyah Selogiri pada tanggal November-Desember 2020. Uji analisa bivariat menggunakan uji wilcoxon. Hasil : Ada pengaruh sosialisasi standar prosedur operasional cuci tangan terhadap kepatuhan perawat dalam melakukan hand hygiene di RS Muhammadiyah Selogiri dengan nilai p value 0,008 Kesimpulan : Kesimpulan pada penelitian ini menunjukkan bahwa sosialisasi standar prosedur operasional dapat meningkatkan kepatuhan perawat dalam melakukan hand hygiene di RS Muhammadiyah Selogiri.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Sains, Teknologi dan Kesehatan > Keperawatan
Depositing User: Dwi Ratna Sari
Date Deposited: 31 Mar 2021 02:49
Last Modified: 01 Aug 2022 03:30
URI: https:///id/eprint/317

Actions (login required)

View Item View Item