Pengaruh Metode Mnemonic Terhadap Peningkatan Short Term Memory Lansia di Wilayah Kraton Ulo

MANARAN, Lucia Yakoba and Haris, Rif Atiningyas and Suwarni, Anik (2018) Pengaruh Metode Mnemonic Terhadap Peningkatan Short Term Memory Lansia di Wilayah Kraton Ulo. Other thesis, Universitas Sahid Surakarta.

[img] Text
LUCIA YAKOBA MANARAN_3_ABSTRAK.pdf

Download (10kB)
[img] Text
LUCIA YAKOBA MANARAN_1_COVER.pdf

Download (10kB)
[img] Text
LUCIA YAKOBA MANARAN_4_BAB_I.pdf

Download (166kB)
[img] Text
LUCIA YAKOBA MANARAN_5_BAB_II.pdf

Download (180kB)
[img] Text
LUCIA YAKOBA MANARAN_6_BAB_III.pdf

Download (290kB)
[img] Text
LUCIA YAKOBA MANARAN_7_BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (384kB)
[img] Text
LUCIA YAKOBA MANARAN_8_BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7kB)
[img] Text
LUCIA YAKOBA MANARAN_9_DAFPUST-LAMPIRAN.pdf

Download (772kB)

Abstract

Latar Belakang: Lanjut usia secara fisiologis terjadi penurunan fungsi kognitif (memori) yang bersifat ireversibel. Kondisi ini disebabkan oleh proses penuaan dan perubahan degeneratif yang mungkin progresif. Memory training ialah program intervensi untuk meningkatkan memori pada dewasa tua atau lansia. Intervensi memory training ini digunakan untuk meningkatkan kemampuan memori dengan mengajarkan teknik mnemonic. Mnemonic merupakan suatu strategi atau teknik yang dipelajari untuk membantu kinerja ingatan yang dapat dioptimalkan dengan latihan. Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh metode mnemonic terhadap peningkatan short term memory lanjut usia di wilayah Kraton Ulo Metode: Jenis penelitian yang digunakan eksperimental semu dengan rancangan one group pretest – posttest, populasi adalah lanjut usia di Kraton Ulo yang berjumlah 43 orang, sampel yang diambil 22 orang dengan purposive sampling, instrument penelitian adalah Mini Mental State Examination (MMSE) dan metode Mnemonic. Teknik analisis data menggunakan Paired Sample T-Test. Hasil: (1) Nilai rata-rata short term memory sebelum diberikan perlakuan metode mnemonic sebesar 21,00. (2) Nilai rata-rata short term memory sesudah diberikan perlakuan metode mnemonic sebesar 23,36. (3) Terdapat pengaruh metode mnemonic terhadap short term memory pada lanjut usia di Kraton Ulo (0,0001). Simpulan: Terdapat pengaruh metode mnemonic terhadap short term memory pada lanjut usia di Kraton Ulo (0,0001).

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Sains, Teknologi dan Kesehatan > Keperawatan
Depositing User: Anastasia Sekar Arum
Date Deposited: 29 Mar 2021 01:23
Last Modified: 01 Aug 2022 08:00
URI: https:///id/eprint/573

Actions (login required)

View Item View Item