Herawati, Vitri Dyah and Indriyati, Indriyati and Putra, Fajar Alam and Sutrisno, Sutrisno (2021) Pengaruh Telenursing Terhadap Kemampuan Pasien Covid 19 dalam Merawat Diri saat Menjalani Isolasi Mandiri di rumah. [Research]
Text
LARiset_[Anggota]_Indriyati_Genap2021.pdf Download (534kB) |
Abstract
Meningkatnya kasus Corona virus (Covid-19) ini menyebabkan masyarakat yang memiliki keluhan penyakit selain gejala covid-19 menjadi ragu untuk mendatangi fasilitas kesehatan karena khawatir terinfeksi virus ini. Perawat, sebagai profesi dengan jumlah terbesar dalam pelayanan kesehatan dituntut untuk mampu memberikan asuhan keperawatan yang aman dan berkualitas dimasa pandemi Covid-19 ini. Saat ini pasien covid yang dinyatakan postif terpapar virus corona dan tidak mengalami gejala kesehatan (orang tanpa gejala atau OTG) tidak diterima untuk melakukan perawatan di rumah sakit dikarenakan banyaknya kasus pasien Covid-19 yang melakukan perawatan dan membutuhkan alat yang ada di rumah sakit. Isolasi mandiri adalah orang dengan gejala virus corona tetapi tidak menunjukkan gejala parah (mild symptoms), atau bahkan tak bergejala sama sekali. Isolasi mandiri merupakan cara melindungi orang lain (termasuk diri sendiri supaya kondisi tidak semakin parah) dan untuk menghentikan penyebaran penyakit menular seperti COVID-19. Telenursing merupakan metode baru dalam melakukan asuhan keperawatan. Bentuk telenursing meliputi penggunaan website, media sosial, telepon, mobile phone dan video interaktif dalam memberikan perawatan pada pasien, Praktik telenursing memungkinkan perawat memberikan asuhan keperawatan dan juga pendidikan kesehatan kepada pasien tanpa mengharuskan perawat bertemu langsung dengan pasien sehingga dapat mengurangi penyebaran Covid-19 dari perawat ke pasien, ataupun sebaliknya. Diharapkan dengan metode ini dapat memberikan pelayanan keperawatan untuk pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri dirumah. Kata_kunci: telenursing, tindakan keperawatan mandiri, pasien Covid-19
Item Type: | Research |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Fakultas Sains, Teknologi dan Kesehatan > Keperawatan |
Depositing User: | Indriyati |
Date Deposited: | 03 Sep 2021 22:43 |
Last Modified: | 26 Sep 2022 01:53 |
URI: | http://repository.usahidsolo.ac.id/id/eprint/1243 |
Actions (login required)
View Item |