Hubungan Psikososial dengan Perilaku Merokok pada Remaja di Dusun Mojorejo Desa Mojorejo Kecamatan Karangmalang Kabupaten Sragen

SETIAWAN, Ayat and Bahri, Ahmad Syamsul and Arumawati, Dhani Setya (2015) Hubungan Psikososial dengan Perilaku Merokok pada Remaja di Dusun Mojorejo Desa Mojorejo Kecamatan Karangmalang Kabupaten Sragen. Other thesis, Universitas Sahid Surakarta.

[img] Text
COVER.pdf

Download (473kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (307kB)
[img] Text
BAB_I.pdf

Download (122kB)
[img] Text
BAB_II-III.pdf

Download (426kB)
[img] Text
BAB_IV-V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (339kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (95kB)

Abstract

Latar belakang : Merokok merupakan salah satu dari sekian banyaknya masalah kesehatan masyarakat karena dapat menimbulkan berbagai penyakit bahkan kematian. Pada masa remaja, ada sesuatu yang lain yang sama pentingnya dengan kedewasaan, yakni solidaritas kelompok, dan melakukan apa yang dilakukan oleh kelompok. Apabila dalam suatu kelompok remaja telah melakukan kegiatan merokok maka individu remaja merasa harus melakukannya juga. Tujuan : Untuk mengetahui hubungan psikososial dengan perilaku merokok pada remaja. Metode penelitian : Penelitian ini dilakukan di Dusun Mojorejo Desa Mojorejo Kecamatan Karangmakang Kabupaten Sragen dengan rancangan potong lintang (cross sectional), jumlah sampel sebanyak 30 responden. Instrumen yang digunakan untuk mengetahui psikososial adalah kuesioner yang terdiri dari 33 pertanyaan dan kuesioner perilaku merokok, pada analisa data menggunakan uji statistik Chi Square Test. Hasil Penelitian : 1) Psikososial sebagian adalah sedang sebanyak 21 responden (70,0%). ; 2) Perilaku merokok sebagian besar adalah tidak merokok sebanyak 19 responden (63,3%). ; 3) Hasil analisis Chi Square diketahui ada hubungan psikososial dengan perilaku merokok dengan X2 = 13,286 nilai ρ = 0,010. Simpulan : Ada hubungan hubungan psikososial dengan perilaku merokok pada remaja.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Psikososial, Perilaku Merokok, Remaja
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Sains, Teknologi dan Kesehatan > Keperawatan
Depositing User: Dwi Ratna Sari
Date Deposited: 29 Nov 2021 02:51
Last Modified: 02 Aug 2022 04:21
URI: http://repository.usahidsolo.ac.id/id/eprint/1787

Actions (login required)

View Item View Item