Potret Perempuan Dalam Film Pasir Berbisik (Studi Semiotika Tentang Pesan Mengenai Perjuangan Hidup Perempuan dalam Film Pasir Berbisik)

ARISANTI, Dian and Utomo, Surisno Satrio and Supriadi, Agus (2007) Potret Perempuan Dalam Film Pasir Berbisik (Studi Semiotika Tentang Pesan Mengenai Perjuangan Hidup Perempuan dalam Film Pasir Berbisik). Skripsi thesis, Universitas Sahid Surakarta.

[img] Text
Skripsi Cover + Abstrak.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Skripsi BAB I.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Skripsi BAB II.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Skripsi BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
Skripsi BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
Skripsi BAB V.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (1MB)

Abstract

Film dengan tema perempuan merupakan salah satu upaya untuk membangun kesadaran masyarakat tentang adanya bias gender, mengingat bahwa film merupakan salah satu alat komunikasi yang efektif untuk menyampaikan pesan kepada khalayak. Film merupakan representasi dari kehidupan nyata. Apa yang dilihat dalam film lebih mudah untuk dihubungkan dengan realitas sehingga pesan-pesan yang ingin disampaikan melalui film tersebut akan lebih mudah dipahami. Film yang menjadi obyek penelitian penulis adalah film PASIR BERBISIK. Film dengan genre drama yang disutradai oleh Nan T. Achnas ini mengangkat tema mengenai cinta multidimensi antara ibu dan anak yang terbungkus dalam kisah kekuatan perempuan dalam mempertahankan dan memperjuangkan hidup. Pada film Pasir berbisik terdapat bagian-bagian yang mengandung pesan mengenai perjuangan hidup. Dan untuk mencapai tataran makna yang tersembunyi penelitian ini menggunakan metode penelitian analisis secara semiotika menurut teori Roland Barthes yang mana hasil dari penelitian ini adalah data deskriptif yang menjelaskan suatu fenomena / kenyataan sosial. Yaitu perjuangan hidup perempuan dalam film Pasir Berbisik, metode analisis semiotik dapat menemukan tataran makna yang tersembunyi dengan asumsi bahwa media mengkomunikasikan melalui seperangkat tanda / lambang. Penelitian ini ternyata dapat mengungkapkan tandatanda yang muncul pada Pasir Berbisik yaitu sebagai representasi dari perjuangan hidup perempuan hidup perempuan. Yang masing-masing menunjukkan cara berpakaian, kebiasaan, ideologi tertentu. Pesan mengenai perjuangan hidup dalam film ini adalah perjuangan dalam mengasuh dan membesarkan anak, perjuangan dalam bekerja, perjuangan dalam kehidupan perkawinan dan berumah tangga serta perjuangan dalam mempertahankan hidup. Dalam penelitian ini, peneliti menganalisis tanda berdasarkan objeknya. Dalam setiap potongan gambar yang mewakili scene, diteliti bagian-bagian yang berupa pesan dalam dialog verbal, gambar maupun pesan non verbal, signifikasi denotasi, signifikasi konotasi, dan analisis mitos. Sehingga film ini dapat diartikan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: perjuangan hidup, wanita, pasir berbisik, semiotik
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Sosial, Humaniora dan Seni > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Dwi Ratna Sari
Date Deposited: 09 Oct 2024 07:16
Last Modified: 09 Oct 2024 07:16
URI: http://repository.usahidsolo.ac.id/id/eprint/2951

Actions (login required)

View Item View Item